Mengubah Video Menjadi MP3 – Hallo sobat netrpeneur kembali lagi di web kesayangan kamu semua, pada kesempatan kali ini saya akan membahas artikel tentang cara mengubah video menjadi mp3. Maka ini menjadi solusi bagi kamu yang ingin mendengarkan youtube tanpa menontonnya.
Cara converter mp4 to mp3 sangatlah mudah dan tanpa perlu menggunakan aplikasi apapun untuk mengaksesnya. Kalian bisa mengikuti cara-cara dibawah ini dengan seksama :
Apa Itu Converter Video to Audio..?
Converter atau dalam bahasa indonesia konverter adalah sebuah alat yang dapat digunakan sebagai pengubah video menjadi audio. Adapun beberapa video yang dapat dirubah menjadi audio yakni ; video youtube, video musik, dialog film, rekaman audio dari video presentasi dsb.
Cara mengubah video menjadi audio dapat dilakukan secara online dan cukup menyalin link video tersebut. Men-convert video youtube to mp3 dapat dilakukan menggunakan handphone atau laptop. Sehingga file audio dapat kamu simpan dan dengarkan tanpa perlu mengakses video youtube lagi.
Cara Mengubah Video Menjadi MP3 Dengan Cepat
Ada banyak cara ketika kita akan convert video ke audio baik itu secara online, offline atau menggunakan tools gratisan. So di artikel ini saya akan memberikan beberapa cara convert mp4 to mp3 dengan cepat dan tentunya gratis, simak penjelasannya sebagai berikut :
1. YtMP3: Youtube to Mp3 Music Converter
Selain dapat digunakan sebagai tools converter video menjadi audio pribadi, kalian juga dapat melakukan convert video youtube ke mp3 dengan cara salin link dan copy-paste. Atau juga kalian bisa mendownload video youtube lalu meng-insert-kan ke dalam tools YtMP3 dan mengubahnya ke audio.
Adapun beberapa langkah convert video to audio sebagai berikut :
- Buka browser dan ketikkan situs ” YtMP3 ” atau klik https://ytmp3.cc/0748/
- Selanjutnya jika kalian ingin mengkonversi video youtube ke audio maka tinggal salin link dan copy-paste ke dalam search tab.
- Lalu klik tab ” MP3 ” dan kemudian jika klik ” Convert ” untuk memulai menkonversi
- Tunggu proses sampai dengan selesai,
- Setelah itu kalian bisa mendownload dengan cara klik ” Download Now “
- Selesai….
2. Convertio – Pengonversi Berkas
Tools ini tidak hanya dapat digunakan untuk mengkonvesi video menjadi audio kalian juga bisa menkonversi berbagai file diantaranya : dokumen, gambar, video, audio, dan e-book. Akan tetapi convertio memberikan akses terbatas untuk fitur gratisannya.
Hanya dapat menggunakan file maks 300MB dalam sehari sehingga untuk mendapatkan lebih banyak kalian harus membeli fitur premium. Harga mulai dari $9 sampai $25 saja.
Berikut cara menggunakan convertio untuk mengubah video menjadi audio :
- Buka browser dan ketikkan ” Convertio.co ” atau klik https://convertio.co/
- Selanjutnya klik ” Choose Files ” dan perlu diingat untuk batas file yang dikonversi jangan sampai melebihi 100MB.
- Lalu tunggu proses upload sampai dengan selesai
- Jika sudah selesai pilih format menjadi ” MP3 / Audio “
- Selanjutnya klik ” Konversi ” dan tunggu lagi proses hingga rampung
- Proses konversi sudah selesai, kemudian klik ” Download ” dan tunggu proses download hingga selesai
- Selesaiiii….
3. Media.io Video Online, Audio, Image AI Tools Gratis
Adalah suatu platform gratisan yang digunakan untuk mengedit dan mengatur video dengan model yang freemium. Bahkan tidak hanya itu banyak sekali penawaran fitur-fitur keren dan mudah untuk diakses bagi pemula sehingga cocok buat kamu yang ingin memonetisasi konten video.
Adapun beberapa langkah dalam menggunakan Media.io ini sebagai berikut :
- Masuk ke situs ” Media.io ” di browser kesayangan kalian atau klik https://www.media.io/
- Kemudian jika sudah masuk maka akan menampilkan Dashboard dan pilihan menu ” Select File ” dan Settings
- Untuk mengubah video menjadi audio bisa pilih ” Select Files “
- Maka akan masuk ke dalam file penyimpanan di komputer atau laptop kalian dan kemudian pilih file video yang akan di Convert ke mp3
- Setelah itu pilih jenis format output yakni MP3
- Selain itu ada beberapa menu settingan yang biasa digunakan untuk menyesuaikan bit rate dan frekuensi. Apabila kalian ingin mengabaikannya silahkan pilih ” Default ” saja.
- Jika sudah selesai menyesuaikan settingan nya kalian bisa melanjutkannya dengan klik ” Convert “, Maka akan diarahkan ke halaman tab baru dan tunggu proses nya sampai dengan selesai
- Apabila sudah selesai kalian bisa langsung klik ” Download ” dan files hasil akan tersimpan di komputer atau laptop kalian.
- Selesaiiiii….
Free Convert.com : Pengonversi File
Cara mengubah video menjadi audio secara online selanjutnya kalian dapat menggunakan tools Free Convert. Kalian dapat menggunakan platform secara gratis dan mudah untuk di akses.
Berikut ini cara menggunakan Free Convert :
- Buka di browser kesayangan kalian lalu ketikkan ” freeconvert.com ” atau klik https://www.freeconvert.com/
- Selanjutnya jika sudah masuk dashboard klik ” Choose Files “
- Maka pilih files video yang akan diubah formatnya dengan batas ukuran maksimal konversi yakni 1GB dan tunggu proses unggahan selesai.
- Kemudian pilih format MP3 pada menu convert. Lalu klik ” Convert ” untuk memprosesnya.
- Tunggu proses convert sampai dengan selesai.
- Unduh hasil convert
- Selesaiii.
Keuntungan Converter Video to Audio
Ada beberapa keuntungan diantaranya sebagai berikut :
- Gampang untuk diunduh dan diunggah
- Dapat dengan mudah untuk disimpan dan diputar
- Mudah dalam mengaksesnya
- Hemat kapasitas memori
Tips dan Trik Mengubah MP4 ke MP3
- Melakukan pemilihan format Output yang tepat
- Pemilihan jenis kualitas Bit Rate yang terbaik
- Melakukan cek hasil dari konversi
Penutup
Berdasarkan penjelasan diatas Mengubah Video Menjadi MP3 dapat kita lakukan dimana saja dan di perangkat apa saja. Sehingga anda tidak perlu ribet untuk menggunakan perangkat yang lebih besar dan tempat.
Dengan adanya platform tersebut lebih memudahkan kita baik waktu, efesiensi dan kuantitas. Maka jangan sampai kalian masih kebingungan dalam melakukan convert video menjadi audio dengan cara ini akan lebih mudah dan cepat.
Sekian dan terima kasih….